Merajut Persatuan Dan Kesatuan Bangsa

Banner

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI YONIF 713/SATYA TAMA..PROFESSIONAL, TERLATIH, SETIA, JAYA DAN RENDAH HATI
01
02
03
04
05
06
07
08
09
10

Merajut Persatuan Dan Kesatuan Bangsa

Batalyon Infanteri 713/ Satya Tama menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan komponen masyarakat dengan bertemakan Merajut Persatuan Dan Kesatuan Bangsa bertempat di Kantor Desa Posso, Desa Tuladenggi dan Kelurahan Liluwo. Kabupaten Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo Utara. Sabtu (10/07/2021)

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjaga keharmonisan TNI AD dengan Komponen Masyarakat dimana tidak ada batasan dan selalu menjembatani dalam hal hal yang sudah di rencanakan.

Para Pemateri dari Jajaran Kompi Yonif 713/ST menjelaskan perihal tentang wawasan kebangsaan dimana cara pandang Bangsa Indonesia terhadap diri dan lingkungan yang mencangkup perwujudan Persatuan dan Kesatuan Ideologi,Politik,Ekonomi,Sosial Budaya dan Hankam dengan berpedoman kepada Pancasila dan UUD 1945 dalam kehidupan bermasyarakat,berbangsa dan bernegara untuk mencapai tujuan nasional.

Kegiatan Komsos tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan Covid 19 dengan memakai masker, pengecekam suhu badan sebelum dimulai. Serta diikuti oleh beberapa Kepala Desa serta masyarakat, Toga dan Pemuda setempat wilayah Gorontalo.




 

Tampilkan Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Institusi Terkait